Peserta Lolos Seleksi untuk Mengikuti Summer Research Program University of Tsukuba

Berdasarkan proses wawancara yang telah dilakukan, dengan mempertimbangkan sejumlah aspek dan memberikan penilaian, kami telah menentukan 8 mahasiswa yang lolos seleksi untuk mengikuti Summer Research Program University of Tsukuba 21-30 September 2021.


Sebelumnya kami ingin menyampaikan bahwa dalam seleksi ini semua peserta kami nilai baik dengan kelebihan masing-masing, sehingga cukup sulit bagi kami memilih hanya 8 peserta.  Namun oleh karena harus memilih 8 saja, maka berikut  8 mahasiswa dengan nilai tertinggi urutan 1 sampai 8 : 


1. Richard Christian Suteja (PSSKPD)

2. I Gusti Ngurah Ananda Wira Kusuma (PSSKPD)

3. Gabriella Rosa Theofani (PSSKPD)

4. Ajib Zaim Alamsyah (PSSKPD)

5. Ichlazul Ma'ruf (PSSKPD)

6. Nia Nurliandari (PSSKPD)

7. Ni Luh Putu Saswatasya Widha Putri (PSSKPD)

8. Ni Putu Oka Mahayani (S2 Biomedik)


Selamat kami ucapkan kepada yang lolos. Kepada yang belum lolos, mohon untuk tidak berkecil hati, karena sekali lagi semua peserta memiliki kelebihannya masing-masing. Jadi jangan menyerah dan jika ada kesempatan lagi, tetap bersemangat untuk ikut lagi. Karena FK Unud memiliki kerja sama dengan sejumlah mitra di luar negeri dan kami selalu berusaha menjajagi untuk tetap dapat memberikan suasana pembelajaran internasional kepada mahasiswa FK Unud bersama mitra universitas di luar negeri. 


Selanjutnya, semua peserta seleksi akan mendapatkan sertifikat apresiasi sebagai bukti telah mengikuti kegiatan seleksi ini. 


Kemudian untuk yang telah berhasil lolos, nama-namanya akan kami kirimkan segera ke pihak University of Tsukuba dan akan diinfo lebih lanjut untuk eventnya. Peserta akan mendapat surat tugas dari fakultas dan diwajibkan untuk mengikuti kegiatan full time. Selama kegiatan diharapkan peserta dapat mendokumentasikan aktivitas yang diikuti. Di akhir kegiatan, peserta diwajibkan memberi testimoni terkait kesan dan pesan mengikuti acara untuk dapat kami tayangkan di halaman website UPIKS. 


Demikian yang dapat kami sampaikan. Terima kasih dan tetap semangat adik-adik dan sejawat mahasiswa semua!!